Peningkatan Kualitas Pendidikan: FISIPOL Untidar Lakukan Evaluasi Kurikulum Prodi Ilmu Administrasi Negara
Kamis, 20 Februari 2025, Fisipol Untidar menyelenggarakan kegiatan Evaluasi Kurikulum untuk Program Studi Ilmu Administrasi Negara. Acara yang dimulai pukul 09.00 WIB hingga 15.00 WIB ini dibuka oleh Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Fisipol yakni, Drs. Sujatmiko, M.P.A, perwakilan dari LPMPP Untidar serta Ketua Jurusan Ilmu Administrasi Negara yang menekankan terkait dengan pentingnya kegiatan evaluasi kurikulum bagi Program Studi.
Kegiatan ini dihadiri oleh sekitar 30 peserta yang terdiri dari dosen Prodi Ilmu Administrasi Negara, tenaga kependidikan, serta narasumber yang berasal dari pengguna lulusan, baik dari sektor akademik maupun sektor pemerintahan dan juga alumni.
Prof. Dr. Sri Suwitri, M.Si. yang merupakan pemateri dari pengguna lulusan dalam bidang akademik yang berasal dari Universitas Diponegoro, menyampaikan bahwa perlunya penyesuaian mata kuliah dengan struktur mata kuliah IAPA, mitra prodi, dan perkembangan tranformasi digital pada pemerintah saat ini. Penyusunan RPS perlu diperbanyak dengan praktik sesuai kebutuhan lapangan, karena pada esensinya Prodi Adm. Negara merupakan bidang ilmu terapan yang dapat membentuk lulusan yang siap di dunia kerja, seperti dalam penyusunan draft kebijakan, struktur organisasi, dan analis kebijakan yang siap kerja. Perlu dilakukan kerjasama mata kuliah dengan laboratorium untuk membentuk keterampilan mahasiswa dalam metode penelitian (seperti penerapan operasional aplikasi N-Vivo, Atlas Ti, SPSS, dll).

Pemateri dari pengguna lulusan di Bidang Pemerintah Daerah (BKD Kabupaten Wonosobo & Dinas Permukiman, Perumahan, dan Perhubungan Kabupaten Wonosobo) menyampaikan bahwa perlu penyesuaian kurikulum untuk mendukung perkembangan berbagai jabatan fungsional ASN seperti analis kebijakan, analis SDMA, Asessor SDMA, dan P2UPD. Perlunya dimasukkan aspek-aspek keterampilan mahasiswa yang diperlukan dalam bidang administrasi (manajemen berkas, pengelolaan SDM, dan penyusunan laporan serta dokumentasi yang baik), manajerial dan kepemimpinan (pengelolaan tim, pengambilan Keputusan, dan pencapaian tujuan organisasi), dan menyiapkan SDM digital dalam mendukung era disrupsi sosial. Rekomendasi peningkatan kualitas di bidang manajerial, perencanaan dan evaluasi kebijakan, keuangan negara, dan pelayanan publik.
Dalam kegiatan ini juga disoroti pentingnya memberikan bekal sertifikat kompetensi kepada mahasiswa, seperti sertifikasi dalam Bahasa Inggris dan komputer, untuk meningkatkan daya saing mereka di pasar kerja. Sertifikat ini diharapkan dapat memberikan nilai tambah bagi lulusan Ilmu Administrasi Negara, terutama yang berkaitan dengan pekerjaan di sektor publik dan pemerintahan. Selain itu, penting juga untuk memperhatikan kebijakan dari pemerintah pusat, seperti yang disampaikan oleh MenPANRB, dalam proses rekruitmen ASN, yang berkaitan langsung dengan kebutuhan formasi CASN di masa depan. Dengan adanya kegiatan evaluasi kurikulum ini, diharapkan dapat menjadi dasar Prodi Ilmu Administrasi Negara di Fisipol Untidar dalam melakukan penyusunan kurikulum kedepannya serta dalam penetapan CPL (Capaian Pembelajaran Lulusan).