DEBAT VISI MISI & MOSI PASLON ORMAWA FISIPOL

0

Komisi Pemilihan Raya Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik menyelenggarakan Pemilihan Raya Tahun 2023 pada tanggal 16-17 Desember 2023 di Gedung Fisipol Sidotopo. Kegiatan ini rutin dilaksanakan pada setiap tahunnya seiring dengan pergantian pengurus ormawa. Pemilihan raya ini bertujuan untuk memilih pasangan calon dari organisasi kemahasiswaan di lingkungan Fisipol seperti BEM, HIMANISRA, HMH, dan HMIK.

Ada 2 debat yang dilaksanakan pada kegiatan PEMIRA ini. Debat Visi Misi antar paslon dilaksanakan pada hari pertama, sedangkan debat Mosi dilaksanakan pada hari kedua. Selama 2 hari acara tersebut berlangsung, masing-masing paslon dari setiap ormawa memberikan debat terbaiknya.

Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, sambutan dari Ketua Komisi Pemilihan Raya Fisipol dan juga Sambutan dari Ketua Panwasra. Acara kemudian dilanjutkan dengan penyampaian visi misi dan mosi pada masing-masing hari yang telah ditentukan, serta dilanjutkan dengan debat antar paslon sebelum kemudian masing-masing paslon diberi pertanyaan dari panelis ataupun audiens.

Setiap paslon diberikan penilaian oleh panelis yang hadir. Untuk panelis di hari pertama ada Ketua BEM Fisipol, Ketua DPM Fsiipol, Ketua HMH, Wakil Ketua HIMANISRA, dan Wakil Ketua HMIK. Sedangkan pada hari kedua acara ini dihadiri oleh Bapak Suwandoko, S.H., M.H., Ketua BEM Fisipol, Ketua DPM Fisipol, Ketua HMH, Ketua HIMANISRA, dan Wakil Ketua HMIK.

Penulis dan Editor : Inka